Cara Paling Mudah Mengubah Bilangan Biner Ke Bilangan Desimal- Seharusnya jika kamu membaca postingan ini, kamu tidak boleh lagi bertanya apa itu bilangan Biner dan Desimal. Karena yang masuk di postingan ini adalah orang-orang yang mencari postingan cara koversi secara manual bilangan desimal ke bilangan biner.
Ok ok mari kita anggap kita belum tau apa itu bilangan biner dan bilangan desimal.
Apa itu bilangan Desimal dan Bilangan Biner?
Bilangan Biner
Bilangan Biner/binary adalah bilangan yang hanya terdiri dari 2 angka saja (basis 2) yaitu angka 1 dan 0 saja. Ya jangan heran, semua bilangan biner itu hanya terdiri dari 1 dan 0 saja. Pengertian lengkap bisa dibaca di Wikipedia.
Bilangan biner berfungsi dalam dunia komputasi. Bilangan biner bisa dikatakan sebagai satu-satunya mungkin bahasa yang dimengerti mesin komputer. Karena mesin hanya mengerti 2 angka saja yaitu angka 1 dan 0 (bilangan biner).
Ketika kamu kuliah jurusan ilmu komputer, maka biner sangat penting bagi kamu. Karena saya pernah membaca sebuah artikel tentang jurusan ilmu komputer yang mana jurusan ini orientasinya adalah membuat perangkat seperti processor. Nah, untuk menciptakan processor itu juga menggunakan bilangan biner.
Bilangan Desimal
Bilangan Desimal adalah bilangan basis 10. Angka-angka dalam bilangan desimal adalah 0,1,2,3,4,5,6,7,8 dan 9. Angka yang berjumlah 10 tersebut adalah angka utamanya.
Karena jika dilanjutkan maka dari 9 tadi setelahnya ada angka satu (1) dan nol (0) atau angka 10, kemudian angka 1 dan 1 atau angka 11 dan seterusnya sampai nanti dua (2) dan nol (0) atau 20 dan sampai bilangan tak terhingga.
Nah, setelah tau apa itu bilangan desimal dan biner, mari kita belajar mengkonversikan bilangan desimal ke biner dengan sangat mudah.
Cara paling mudah mengubah bilangan desimal ke bilangan biner
Sebelum kita konversikan pahami betul-betul pemahaman tentang arti bilangan ini.
Contohnya kita mempunyai bilangan desimal 10. Nah, bagaimana cara untuk mengubahnya ke bilangan biner? Sangat mudah.
Caranya:
~Kita tulis angka 10 tadi kemudian kita bagi 2.
10:2
~Kemudian hasil bagi dari 10:2 tadi kita letakkan dibawah angka 10 untuk memudahkan.
10:2
5
~Kemudian kita harus menuliskan SISA bagi antara 10:2 tadi di samping angka 2 tapi beri sedikit jarak biar tidak bingung nanti. Sisa dari 10:2 adalah 0.
10:2 0
5
~Kemudian angka 5 yang kita dapat tadi kita bagi lagi 2, ingat semua hasil bagi dibagi 2 sampai mendapat angka hasil baginya angka 1. Dan letakkan juga SISA hasil baginya disamping angka 2 tapi diberi jarak juga.
10:2 0
5:2 0
~Kemudian lakukan langkah yang tadi yaitu kita bagi angka 5 nya dengan 2 dan letakkan SISA bagi disamping angka 2 tapi diberi jarak. SISA bagi antara 5:2 adalah 1.
10:2 0
5:2 1
2
~Lalu kita bagi lagi hasil bagi antara 5:2 yaitu 2 (sisa 1) dengan 2 lagi. Dan kita tulis SISA baginya disamping angka 2 lagi. Karena hasil baginya adalah 1 maka pembagian selesai.
10:2 0
5:2 1
2:2 0
1
~Dan untuk penulisan bilangan binernya adalah kita urutkan dari Angka 1 hasil akhir. Jadi bilangan biner dari desimal 10 adalah 1010. Coba lihat gambar agar lebih paham.
Sekarang kita coba angka yang lebih besar. Mari kita konversikan angka desimal 192 kedalam bilangan biner!
192:2 0
96:2 0
48:2 0
24:2 0
12:2 0
6:2 0
3:2 1
1
Jadi bilangan biner dari angka desimal 192 adalah 11000000.
Mudah bukan? Jika sedikit pusing, coba tonton vidio saya di youtube berikut.
Mudah bukan? Jika sedikit pusing, coba tonton vidio saya di youtube berikut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar